
Arab Saudi Berikan Hadiah Kepada 1.000 Warga Palestina untuk Haji Gratis
Rabu, 28 Juni 2023 – 17:45 WIB
Mekkah, Arab Saudi – Raja Arab Saudi memberikan 1.000 warga Palestina perjalanan gratis ke Mekah untuk menunaikan ibadah haji.
Baca juga:
Menjelang puncak haji, obat ini paling dibutuhkan jamaah
Raja Salman telah memberikan hadiah haji secara cuma-cuma selama lebih dari sepuluh tahun kepada mereka yang terkena dampak konflik dengan Israel.
Baca juga:
Putra Mahkota Saudi Mohammed bin Salman memeriksa Layanan Haji di Mina
Dilansir dari VOA, Rabu 28 Juni 2023, pejabat Palestina mengatakan, orang-orang yang beruntung itu dipilih secara berimbang dari wilayah Tepi Barat, Gaza, dan Yerusalem, dikutip dari laman VOA Indonesia,.
Banyak warga Palestina telah menunggu bertahun-tahun untuk mendapatkan kesempatan menunaikan ibadah haji karena banyaknya permintaan dari seluruh dunia.
Baca juga:
Pangeran MBS Memanggil Putin Setelah Tentara Bayaran Wagner Meluncurkan Pemberontakan
Di sisi lain, sebanyak 50 warga negara Indonesia (WNI) mendapat undangan haji dari Raja Salman. Pelepasan keberangkatan mereka ke Tanah Suci dilakukan di Hotel St. Regis Jakarta pada Rabu, 21 Juni 2023 oleh Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal Abdullah H. Amodi.
Halaman selanjutnya
“Suatu kebahagiaan bagi saya dapat hadir pada pelepasan tamu undangan tersebut,” ujar Duta Besar Arab Saudi dalam sambutannya.